MEMASAK ASAM MANIS IKAN ASIN

Post a Comment
Konten [Tampil]
Helloooo ! Gilaaa banget malam-malam kayak gini aku disuruh buat masak ikan asin -___- sebenarnya males banget tapiii gak bisa juga nolak. Aku pikir awalnya ikan asinnya cuma di goreng biasa eh ternyata malah disuruhnya masak asam manis? you know asam manis? Hahaha mungkin sebagian mengetahuinya :p asam manis ikan asin itu enak loh *beneran*
Dengan raga setengah malas dan setengah rajin aku mulai memasaknya. Okey, aku akan memberitahu cara memasak asam manis ikan asin! Lets try...
Siapkan bahan :
- Ikan Asin (Ikan telang atau tongkol)
- Bawang merah secukupnya
- Cabe hijau/merah secukupnya
- Asam Jawa secukupnya
- Air secukupnya
- Garam
- Gula jawa
Cara memasak:
1. Pertama potong ikan asin kecil-kecil seperti dadu.
2. Potong bawang merah, cabe merah/hijau. Potong kecil-kecil.
3. Campurkan asam jawa dengan air secukupnya (-+ 1 gelas), kemudian campurkan. Dan Ampas asam jawanya dibuang, airnya yang dipakai.
4. Beri sedikit minyak diwajan. Campurkan bawang, cabe aduk sampai menguning.
5. Campurkan ikan asin yang dipotong tadi.
6. Setelah ikan terlihat masak, tumpahkan air perasan asam jawa dan tambah gula jawa secukupnya.
7. Tambahkan garam secukupnya.
8. Dan tunggu sampai mendidih.
9. Done! Asam manis ikan asin siap dihidangkan.
TARAAAAAA!!!

Selamat mencoba guys! Oke aku sudah mengantuk...hoammm.
FatimahAqila
Hi i am Fatimah | 5 September 1996 | Love the color blue, pink, and white | Love Elmo very much | Lets make friends with me ❤

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment